Nunukan

Bupati Nunukan Lantik Pengurusan Karang Taruna Kabupaten

Laura : “Jaga netralitas dari hiruk pikuk politik,”

NUNUKAN – Sebanyak 33 Orang Pengurusan Karang Taruna Kabupaten Nunukan untuk masa bakti 2022-2027, dilantik Bupati Nunukan, Hj. Asmin Laura, S.E., M.M., Ph.D. pada Senin (6/6/2022).

Dalam kesempatan itu, pesan tegas yang disampaikan Bupati, menggarisbawahi peringatan agar Pengurus Karang Taruna yang telah dilantik bisa menjaga netralisasi dari hiruk-pikuk politik,” imbuh Laura.

Selebihnya diharapkan bisa bersinergi dengan pemerintah dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya. Terutama pada Pemerintah Desa dalam mengatasi persoalan sosial, ekonomi, lingkungan maupun peningkatan Sumber Daya Manusia.

“Karang Taruna harus mampu menjadi garda terdepan dalam upaya mencegah penyalahgunaan narkoba, menjadi pusat inovasi dan kreativitas dari pemuda,” katanya.

Karang Taruna, lanjutnya, harus menjadi rumah besar bagi semua elemen kepemudaan tanpa ada sikap diskriminasi antara satu dengan yang lainnya. Sekaligus menjadi corong dan perpanjangan tangan pemerintah agar memberikan pemahaman yang baik kepada masyarakat.

Dengan fakta kondisi wilayah, baik darat, laut yang memiliki hambatan cukup besar, lanjutnya, dibutuhkan ide kreatif, inovatif penuh kreatifitas untuk menyelesaikan persoalaan-persoalan yang ada di daerah ini.

“Organisasi ini harus dijalankan dengan sebaik-baiknya sesuai dengan visi-misinya. Harus bisa berpikir positif dan bekerja secara profesional,” ucapnya lagi.

Ketua Karang Taruna Kabupaten Nunukan terpilih, Ramli, S. Or., memastikan, dalam melaksanakan tugas organisasi yang dia pimpin ini, pihaknya akan berkolaborasi dengan pemerintah. Mulai dari tingkat desa dan kelurahan, hingga kabupaten.

Langkah awal yang akan dilakukan adalah menghimpun generasi pemuda di Kabupaten Nunukan untuk bersama-sama menjalankan Visi dan Misi Karang Taruna dalam upaya meningkatkan kesejahteraan sosial.

“Kami akan mendukung program pemerintah dalam upaya untuk berperan serta mensejahterakan masyarakat, ” tuturnya. (INNA/DIKSIPRO)

Komentar

Related Articles

Back to top button