Nunukan

Baru Jabat Kapolres Nunukan, Ricky Terima Laporan 4 Kasus Narkoba

Janji Akan Tuntaskan Hingga Tingkat Bandar Pengedar

NUNUKAN – Tingginya kasus peredaran barang terlarang jenis narkoba di Nunukan memang tidak terbantahkan. Buktinya, baru menjabat sebagai Kapolres Nunukan, AKBP Ricky Hadiyanto, S.H., S.I.K., M.H sudah menerima 4 laporan kasus narkoba.

Dihadapan sejumlah awak media yang melakukan liputan acara Welcome and Farewell Kapolres dari AKBP Syaiful Anwar kepada AKBP Ricky Hadiyanto, Jumat 12 November 2021 lalu, Ricky mengaku telah mendapat laporan dari Kasat Narkoba Polres Nunukan, sudah ada 4 kasus baru yang ditangani.

“Sejak saya menjabat Plt, sudah ada laporan empat kasus narkoba yang masuk,” terang Ricky yang memastikan kurun waktu dan angka tersebut menjadi perhatiannya untuk komitmen dalam penanganan kasus-kasus narkoba di wilayah kerjanya, hingga ke tingkat bandar pengedarnya.

Sesuai arahan dari Kapolda yang menekankan masalah narkoba di perbatasan, lanjut Ricky, tekadnya akan memberantas sampai ke bandarnya. Karena menurutnya selama ini penangkapan baru sebatas kurir.

“Kedepannya, akan telusuri hingga bandar maupun pemesannya,” tegas Ricky.

Langkah awal dalam melaksanakan tugasnya sebagai Kapolres Nunukan, Ricky memastikan akan melakukan konsolidasi internal, terkait masalah yang menimpa Polres Nunukan belum lama ini yang kemudian mengantarkannya menjabat sebagai Kapolres Nunukan, menggantikan pejabat sebelumnya.

Hal itu dilakukan, menurut Ricky, sebagai langkah antisipasi agar tidak terjadi hal seperti sebelumnya.
Sedangkan untuk langkah eksternal, Polres Nunukan siap mendukung program Pemerintah Daerah mengenai pembangunan dan memelihara situasi Kamtibmas.

Untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkup satuan Polres Nunukan, koordinasi akan terus dibangun bersama instansi seperti Satgas Pamtas, Lanal, Kodim, dan Pemerintah Kabupaten Nunukan.

“Dengan sinergi lintas sektoral ini, apa yang menjadi visi dan misi akan mudah dicapai bersama, apalagi wilayah perbatasan cukup rawan terjadi aktivitas ilegal,”jelasnya.

AKBP Ricky Hadiyanto, S.H., S.I.K., M.H menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Resort (Kapolres) Nunukan terhitung sejak tanggal 2 November 2021 lalu.

Jabatannya didefinitifkan setelah Serah Terima Jabatan (Sertijab) dengan Kapolres sebelumnya, AKBP Syaiful Anwar pada Senin 8 November 2021 di Markas Kepolisian Negara Republik Indonesia Daerah (Mapolda) Kalimantan Utara. (DEVY/DIKSIPRO)

Komentar

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button