AdvNunukan

Allianz Serahkan Dana Claim Rp 254 Juta Lebih Untuk Nasabah di Sebatik

Sawiati : “Alhamdulillah bisa membantu nasabah kami,”

NUNUKAN – Asuransi Allianz memberikan bukti pelayanannya melalui penyerahan klaim nasabah atas nama Sudarni, warga Jl. A Yani, RT 07. RW. 03, Kelurahan Sei. Pancang, Kecamatan Sebatik Utara, Kabupaten Nunukan yang mengalami sakit kritis, sebesar Rp 254. 914.562.

Penyerahan secara simbolis dana klaim tersebut dilakukan langsung oleh Sawiati selaku Pimpinan Cabang PT Asuransi Allianz Life Indonesia Kalimantan Utara pada Kamis 24 Agustus 2024 yang diterima oleh suami nasabah atas nama Ali Nurdin.

Sudarni diketahui tercatat telah menjadi nasabah Asuransi Allianz sejak tahun 2020 dengan premi pembayaran setiap bulan sebesar Rp 1.000.000.

Tidak hanya claim sakit kritis C1 100 Syariah dan CI Flexy Family Sudarni juga  akan menerima Claim Payor Benefit Basic pembebasan premi 2 Polis sebesar Rp 576.000.000, dari tahun 2023 hingga tahun 2047. Artinya, nasabah sudah tidak perlu lagi membayar premi yang harus dibayar setip bulan sebesar Rp 2.000.000.

Dalam penyampaiannya, Sawiati mengucapkan rasa syukurnya karena sebagai pihak penyalur, Allianz Syariah Sebatik-Nunukan yang sudah berhasil memenuhi kewajiban mereka dalam membantu nasbah untuk meringankan beban kebutuhan biaya berobat Sudarni.

“Kami berharap dana claim yang telah kami serahkan akan memberi manfaat besar bagi penerimanya dan nasabah atas nama Sudarni bisa segera sembuh dari sakit yang diderita saat ini,” kata Sawiati.

Dihadiri langsung oleh Pimpinan Cabang PT Asuransi Allianz Life Indonesia Kalimantan Utara, Sawiati. (Edy Sukardi)

Terhadap keluarga Ali Nurdin dan sejumlah warga Sebatik dan Nunukan yang telah menjadi nasabah mereka, Sawiati menyebutkan sebagai bentuk kesadaran masyarakat akan pentingnya menjadi peserta asuransi, terutama pada Jasa Asuransi Allianz mengingat Kesehatan adalah suatu yang sangat berharga bagi masyarakat.

Karenanya, pihak Jasa Asuransi Allianz mengimbau kepada masyarakat untuk memanfaat kebaradaan jasa asuransi yang berfungsi untuk membantu masyarakat dalam mengantisipasi serta meminimalisir tanggungan finasial dari berbagai resiko kehidupan yang dapat terjadi kapan saja. Termasuk dalam memilih jasa asuransi yang tepat dalam memberikan kepercayaan pertanggungjawaban memberikan pelayanan terbaiknya.

Mendampingi istrinya, Ali Nurdin, mengaku mengaku merasa sangat bersyukur karena sangat terbantu dengan pencairan dana claim dari pihak asuransi Allianz yang tentu saja sangat dibutuhkan dalam proses upaya penyembuhan sakit yang diderita istrinya, Sudarni.

Apalagi dalam proses pencairan dana tersebut, selaku nasabah mereka tidak mengalami kesulitan apapun. Bahkan sebaliknya, justru dari pihak Allianz yang dinilainya begitu pro aktif memudahkan mereka memperoleh hak yang semestinya memang harus didapatkan.

“Kami merasa sangat puas atas jasa dan pelayanan yang telah diberikan dari pihak jasa Asuransi Allianz,” kata Ali Nurdin.

Apalagi, lanjut dia, hal yang di luar dugaannya, selain telah mendapatkan dana syariah untuk perawatan istrinya, mereka juga akan mendapat fasilitas pembebasan pembayaran premi 2 polis untuk Claim Payor Benefit Basic yang nilainya juga sangat besar.

Ali Nurdin berharap dari bukti penyerahan klaim dana yang telah mereka peroleh akan lebih membuka pemahaman masyarakat terhadap pentingnya menjadi peserta jasa asurani, terutama sekali pada jasa asuransi Allianz yang benar-benar hadir sebagai penolong disaat nasabah membutuhkan pembiayaan yang dibutuhkan. (Adv)

Komentar

Related Articles

Back to top button